Rabu, 01 Februari 2017

Taman Nasional Wisata Bromo Tengger Semeru Jawa Timur


Bromo adalah sebuah nama gunung yang terletak di Probolinggo Jawa Timur. Objek wisata ternama di Indonesia dan di huni oleh masyarakat yang mempunyai kepercayaan adat sangat kuat. Suku Tengger nama penduduk yang hidup dilereng tersebut. Kawasan ini dikelola oleh Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Saat malam hari wisatawan hanya memburu pemandangan matahari terbit dan rela menerjang hawa dingin di tengah malam. Sebab para wisatawan ingin melihat langsung akan lebih mengobati penasaran kita terhadap kuasa Tuhan yang maha esa. Ada banyak lokasi dimana kita bisa berselfie sesuka hati dengan beground fantastik untuk kalian aploud mi media sosial supaya tampak keren dan kekinian.

Spot - Spot Wisata di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru :


Penanjakan 1

Taman Nasional Bromo Tengger Semeru

Ketinggian sekitar 2700 mdpl dari permukaan laut dimana lokasi ini adalah spot terbaik untuk melihat sunrise. Perjalanan dilakukan pada malam hari dengan mengendari mobil khusus yaitu Jeep 4x4. Perjalanan dilaksanakan pada jam 3 dini hari, untuk bisa sampai waktu perjalanan satu jam dri hotel di bromo. Sambil menunggu munculnya matahari, wisatawan bisa menikmati kopi panas yang di jual oleh penduduk asli tengger.

Kawah Bromo

Taman nasional bromo tengger semeru

Kawah Bromo dikenal sangat mistis, maka dari itu berhati hatilah kalau mendaki ke kawah gunung yang satu ini. Jangan sembarangan berbicara karena hal itu akan membuat anda bernasib kurang baik akibat perkataan yang buruk tadi. Untuk menempuh ke bibir kawah wisatawan harus rela berjalan kaki dari parkiran jeep di lautan pasir sejauh 2 km. Apabila ingin menggunkan jasa sewa kuda, anda cukup membayar sebesar 150.000 IDR.

Pure Luhur Poten

Taman nasional Bromo tengger semeru

Dalam setengah perjalanan ke kawah Bromo kalian akan menemukan bangunan pure yang terletak di tengah-tengah lautan pasir. Pure ini mirip sekali seperti pure yang ada di pulau Bali, karena dulu konon yang membuat pertama kali ali orang tengger yang akhirnya hijrah ke Bali. Dan higga sampai detik ini orang2 bali banyak yang berkunjung untuk melaksanakan ibadah di pure luhur poten gunung Bromo.


Pasir Berbisik

Taman Nasional bromo tengger Semeru


Keindahan pasir Berbisik terletak pada gelombang seperti lautan yang terkena angin sepoi-sepoi. Adapun untuk mengunjungi pasir Berbisik paling bagus waktu pagi hari sebelum di lewati Jeep menuju ke bukit savana. Tempat ini pernah dijadikan shooting film dengan artis terkenal bernama Dian satro wardoyo.


Bukit Savana / Teletubbies

Bukit Teletubbies Gunung bromo

Hijau ditumbuhi rumput kelihatan bukit ini seperti tidak kebayang apabila memandang dengan mata telanjang. Berada di sebelah selatan kawah Bromo, bukit savana seolah olah menjadi lokasi unggulan jikalau musim penghujan. Kerap pula dijadikan preeweding pasangan hendak menikah mengambil beground untuk moment romantis yang di tunggu-tunggu du sejoli.

Semua lokasi  Taman Nasional Bromo Tengger Semeru diatas hanya sebagian yang diketahui secara umum di kawasan wisata gunung Bromo. Akan tetapi balai besar TNBTS mempunyai wilayah hunian wisata yang di naunginya, namun kami pribadi akan memberikan pos pada artikel selanjutnya. Cukup sekian mudah-mudahan bermanfaat dan sedikit membantu artikel singkap yang kami buat ini, pada waktu senggang nanti saya akan memberikan info tentang objek wisata yang ada di jawa Timur dan tempat liburan menarik lainnya.

Selasa, 01 Maret 2016

Gunung Bromo Wisata Terindah Di Jawa Timur

Wisata Gunung Bromo | Gunung Bromo adalah salah satu bagian dari Taman Nasional Bromo dengan ketinggian 2.392 meter. Gunung mempunyai kawah apinya masih aktif, dikeliling oleh kaldera atau lautan pasir. Secara administratif terletak di Jawa Timur. Ini suatu hal yang perlu  kita ketahui, suhu udara di sana berkisar 2º hingga 20º C. Adapun aktu terbaik mengambil perjalanan wisata Bromo adalah saat Mei hingga Oktober karena masih musim kemarau di Gunung Bromo. Anda dapat mengeksplor wisata Bromo secara leluasa walaupun dalam keadaan suhu minus derajat, namun kejadian ini sangat jarang terjadi.

Wisata Gunung Bromo

Wisata Bromo, Wisata Bromo Jawa Timur, Gunung Bromo

Terlalu banyak kalangan orang yang mengaguni bahwa Wisata Gunung Bromo memang sangat indah. Pengunjung paling banyak ke sana adalah para traveler yakni para pegawai atau mahasiswa artis dan pecinta liburan. Wisatawan akan meningkat saat liburan sekolah dan libur lebaran, saat itu pula banyak paket wisata bromo yang menarik ditawarkan oleh biro agen perjalanan wisata. Ada aneka pilihan durasi waktu ditawarkan dengan sajian fasilitas memuaskan tanpa ada biaya pungutan budget tambahan.

Keunggulan puncak Bromo yaitu Gunung Penanjakan merupakan tempat spot wisata yang dapat menyaksikan sunrise pada pagi hari. Panorama alam pemandangan paling memikat di Jawa Timur adalah Gunung Bromo di pagi hari. Puncak Penanjakan sudah dikenal wisatawan, juga tempat melihat sunset paling memikat waktu sore. Hamparan pasir yang luas laksana gurun sahara sungguh mengagumkan. Ketika matahari kembali ke peraduan, lautan pasir Bromo terlihat menawan dengan rona jingga yang menyelimutinya dari atas. Pemandangan indah sunset bisa disaksikan dari Cemorolawang yaitu pintu masuk Gunung Bromo dekat hotel Cemara Indah.

Rute Menuju ke Gunung Bromo

Wisata Gunung Bromo, Alamat Gunung Bromo, Letak Lokasi Bromo

Rute paling aman dan mudah ke Bromo, untuk bisa sampai di Wisata Gunung Bromo tidak harus tiba di bandara Juanda Surabaya. Apabila memilih perjalanan udara dari bandara dapat memesan kendaraan untuk mengantarkan Anda ke wisata Bromo. Rute perjalanan Gunung Bromo, Surabaya ke Pasuruan ke Wonokitri baru ke Gunung Bromo. Waktu yang dibutuhkan dari Bandara menuju Gunung Bromo sekitar 2-3 jam. Nah, bagi anda yang belum pernah datang pasti akan ribet sebaiknya gunakan paket wisata bromo. Anda akan dijemput dari Bandara dan langsung diatar ke Bromo. Sehingga tak perlu lagi mencari mobil ataupun kendaraan sendiri

Bromo merupakan destinasi yang sudah dikenal luas, baik wisatawan domestik atau penikmat perjalanan mancanegara. Bromo, karakter alamnya menawan, hamparan pasir yang luas dan udara segar. Para wisatawan biasanya memakai paket wisata bromo untuk berkunjung menikmati keindahannya. Wisata ini banyak disukai wisatawan. Di puncak Bromo bisa mendapatkan pemandangan indah yakni sunset.

Dimana Gunung Bromo, Wisata Bromo Jawa Timur, Rute ke Bromo

Dimana Letak Gunung Bromo Sebenarnya?

Letak lokasi Gunung Bromo pada umumnya berada di Kabupaten Probolinggo Jawa Timur. Wisata Gunung Bromo banyak dikagumi berbagai kalangan sebagai wisata terfavorit. Bagi pecinta gunung, tujuan wisata Bromo adalah mendaki gunung bersama dengan orang-orang yang anda sayangi. Jika telah tiba di puncak Bromo, akan menyaksikan kawah yang merupakan pemandangan sangat menawan. Akan lebih hemat jika menggunakan paket wisata bromo apalagi jika sedang ada promo awal tahun atau yang lainnya. Cukup bersambung sampai disini artikel tentang wisata Bromo di Jawa Timur kali ini, lain waktu akan saya posting tempat wisata lainnya :)